Skip to main content

Merawat Buku

Bagi yang cinta sama buku, kita akan merasa sayang kan kalau koleksi buku kita rusak bahkan hilang anta berantah~~


So, ini ada beberapa tips MERAWAT BUKU
1. Saat Dibeli
--> Sebelum membeli, periksa buku dengan teliti. Simpan struk pembelian supaya kalau ada yang rusak, buku bisa ditukar.
--> Biar buku enggak cepat kotor, sampullah buku dengan plastik bening. Pengalaman saya sih, mending beli plastik bening yang gulungan itu, yang agak kaku biar rapi.
--> Kasih nama, inisial, tanda tangan ataupun penanda lainnya pada bagian dalam buku. Enggak perlu besar-besar apalagi digambar atau dicorat-coret. Dengan begitu keindahan buku tetap terjaga. Kalau saya suka liat buku yang penandanya gak gede-gede banget. Jadi enak liat bukunya, kayak baru terus.haha

2. Saat Dibaca
--> Jangan membuka halaman dengan kasar, nanti bisa lecek bahkan sobek.
--> Gunakan pembatas buku untuk menandai halaman. Jangan Melipat kertas atau menandai dengan stabilo warna.
--> Usahakan jangan membaca sambil makan makanan yang "berisiko" menghasilkan noda, misalnya coklat, gorengan atau es krim. Pasti pada kurang suka kan kalau liat buku yang ada bekas gorengan dkk itu -___- Masih inget deh novel saya diberi kenang-kenangan bekas noda saos setelah dipinjem beberapa oknum T.T
--> Nah, ini penting juga. Jangan membaca dengan cara melipat buku ke belakang. Nanti jilidan buku bisa rusak dan parahnya bisa-bisa buku terbelah jadi dua >.< So, just open your book calmly!
    
3. Saat Disimpan
--> Simpan koleksi buku dirak dengan rapi. Lebih baik jika posisinya tersusuk tegak (berdiri) daripada menumpuk. Hmm...biar gampang pas nyari.
--> Pastikan tempat penyimpanan bersih dan nggak lembab supaya buku nggak mudah berjamur. Jangan lupa juga untuk memberi kamper disudut rak.
--> Keep the collection in order. Misalnya, koleksi komik disatukan dideret yang sama, sedangkan buku atau novel diletakkan dibagian berbeda. Bisa juga disusn berdasarkan abjad judul buku biar berasa kayak di perpustakaan :D Bisa jadi kamu bisa menyusun buku berdasarkan pengarangnya. Misalnya kamu suka buku-buku karangan Dewi Lestari, kamu susun deh n kasih tanda kalau itu areanya pengarang Dewi Lestari.
--> Ketika bersih-bersih kamar, membersihkan rak buku adalah ritual yang tidak boleh terlewatkan. Bersihkan dengan menggunakan kemucing dari bulu ayam atau lap, biar debunya nggak betah nangkring lama-lama.
--> Usahakan tiap dua bulan menata kembali tempat penyimpanan buku sembari membersihkan rak. Kan siapa tahu dalam jangka waktu itu kamu sibuk sehingga buku-buku tercecer dan penyimpanannya nggak teratur alias semrawut.

4. Saat Dipinjam
--> Ingat siapa yang meminjam, kalau perlu dicatat ^^v hehe. Bukannya pelit, tapi daripada kita dan si peminjam lupa dan buku jadi tercecer kan? Ini pas sekali buat saya, seringkali saya meminjamkan novel atau komik, tapi ujung-ujungnya gak balik T.T
--> Kalau teman lupa mengembalikan buku tersebut, segera diingatkan. <-- agak susah kalau ini -.- Perlu ketegasan yaa~
--> Ingatkan pula si peminjam untuk ikut merawat buku. Sekalian pinjami pembatas buku

BOOK EMERGENCY!!
Kotor: Angkat kotoran dari buku dan bersihkan halaman dengan lap kering.
Cover/halaman lepas: Jilid ketempat foto copy
Halaman robek: Rekatkan bagian rusak dengan lem/selotip dibagian depan dan belakang kertas.
Basah: Angin-anginkan buku. Bisa juga dengan menyetrika buku dalam keadaan setengah kering. Lapisi halaman yang akan disetrika dengan tisu.
Halaman lengket: Jangan ditarik paksa. Basahi bagian kertas yang lengket, buka halaman perlahan, lalu dianginkan hingga kering.
Kapan saya akan punya buku sebanyak ini >.<
Itu aja kiat-kiat merawat buku, semoga bermanfaat. Sayangi buku anda dengan merawatnya baik-baik^^
Beberapa rak buku idaman saya nih, cekidot:



Enak ya baca buku sambil selonjoran
Source: majalah "Gadis" 2-12 Oktober 2009

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

Perjalanan PCPM BI 2016 (PCPM 32)

September 2016 Beberapa grup mulai bertebaran informasi adanya rekrutmen BI ini. Entah kenapa saat hari pertama dibukanya lowongan PCPM ini saya langsung daftar, padahal biasanya saya daftar pada hari kesekian. Begitu daftar waah saya dapat nomor registrasi udah ratusan aja. Wajar aja sih, BI masih menjadi idola, tak heran yang registrasi hingga 86rb sekian (info dari pihak PPM saat seleksi potensi dasar. Berikut timeline yang saya capture dari website PPM. Alhamdulillah lolos dari seleksi administrasi. Saya mendapat jadwal untuk mengikuti seleksi potensi dasar pada hari Sabtu tanggal 24 September 2016, shift 2 (pukul 11.00). Tanggal tersebut bertepatan dengan jadwal wisuda. Saya telepon pihak PPM untuk reschedule  pada hari berikutnya yaitu Minggu. Alhamdulillah diizinkan dan saya disuruh datang pagian jam 6.30 (karena saya meminta ikut shift 1 hari tersebut). Waktu itu saya udah pasrah banget, kalau dikasih izin ikut tes hari berikutnya ya Alhamdulillah bang

PERPANJANGAN SIM DI SIM CORNER SUNCITY SIDOARJO

SIM CORNER SUNCITY MALL SIDOARJO Sebenarnya SIM C saya jatuh tempo November, tetapi Oktober 2016 lalu saya mengurus perpanjangan SIM. Alasannya karena suatu hari yang terik di Surabaya, di daerah Klampis (benar gak sih), dekat daerah Unitomo, Perbanas, dll ada operasi pemeriksaan SIM dan STNK. Alhamdulillah STNK dan SIM selalu saya bawa. Pak Polisi yang memeriksa saya saat itu mengingatkan saya untuk segera memperpanjang SIM C saya yang akan segera expired , karena lewat sehari saja tidak boleh, harus mengurus seperti baru. Pengalaman Mengantar Ibu (Februari 2015) Datang siang jam 10, SIM CORNER Suncity Mall Sidoarjo sudah tidak menerima kami yang baru datang, karena sudah ada jatahnya hari itu berapa SIM yang dicetak. Kami disarankan langsung mengurus di Polres Sidoarjo. Nah, ngurus di Polres ini nih yang bikin kelenger. Saran: Makan yang cukup sebelum ngurus di Polres Sidoarjo dan stok kesabaran harus ekstra. Dari sinilah saya berjanji saat ngurus perpanjangan SIM saya

Jalan-jalan ke Depo Pasar Ikan Sidoarjo

Kalau mau jalan-jalan ke Sidoarjo enaknya kemana? Sering bingung kalau ditanya kalau ke Sidoarjo enaknya kemana. Saya ada usul. Kalau ke Sidoarjo ke Depo Pasar Ikan yuk! Apa? Pasar ikan? Ya, benar. Sebagai arek darjo  asli (lahir di Sidoarjo, bahkan ibu dan bapak juga asli Sidoarjo) harus pernah dong mengeksplorasi tempat-tempat seperti ini, biar tidak dipertanyakan ke-Sidoarjo-annya. Suatu hari ada teman datang dari kota lain ke Sidoarjo, saya sebagai arek darjo  bingung juga mau ngajak jalan kemana. Akhirnya saat itu saya mengajaknya ke Sentra Tas Tanggulangin dan ke Indah Bordir. hehehe. Fyi , Indah Bordir itu salah satu 'surga' belanja pakaian wanita dan pria (mungkin lebih tepat bagi wanita). Benar saja, teman saya pingin diajak lagi kesini padahal dia udah borong beberapa potong baju. Duh , ngelantur. Kembali lagi ke Depo Pasar Ikan. Dimana tempatnya? Jalan Lingkar Timur, Sidoarjo. Berada di km berapanya saya juga tidak hafal, browsing sana sini belum